Sebelumnya Nike pernah menghadirkan Air Griffey Max 1 dalam varian Retro. Kini sebagai tribut spesial buat siluet dan warna aslinya, dirilis varian Air Griffey Max 1 Freshwater.banner-ads

Pertama kali dirilis tahun 1900an, versi baru ini benar-benar lekat dengan keluaran aslinya. Itulah kenapa Nike menyebutnya sebagai tribut yang sesungguhnya.

Air Griffey Max 1 Freshwater versi 2021 ini hadir dalam dua tone warna yang khas yaitu hitam dan putih seperti oreo. Warna ini sebenarnya merupakan signature dari Seattle Mariners dengan aksen strap yang khas.



Angka 24 juga terlihat mencolok yang merupakan nomor punggung Ken Griffey Jr. di lapangan bisbol. Sepatu ini didominasi oleh warna putih yang tersebar di bagian bodi leather hingga midsole supertebal-nya.

Lalu aksen hitam pun menyebar di segala penjuru mulai dari sisi tepian hingga ujung jejari, tumit, punggung kaki, strap di bagian leher, hingga ke lidah sepatu.

Di antara warna hitam dan putih itu terdapat aksen merah dan hijau yang membuat keduanya terlihat mencolok. Sepatu ini tampak kokoh dan tentu terlihat bold. Paduan hitam dan putihnya secara aneh membuat puas saat melihatnya.