Kalau kalian tinggal di beberapa kota besar di Indonesia seperti Jakarta, Yogyakarta, atau Denpasar, mungkin kalian sudah sangat familiar dengan jaket berwarna hijau-hitam yang sering tampak digunakan oleh pengendara sepeda motor di jalan raya. Itu adalah jaket seragam para driver ojek online. Mungkinkah jaket keluaran Gucci ini terinspirasi dari sana?
Soalnya belum lama ini Gucci merilis sebuah jaket dengan warna yang tampak identik. Meski sebenarnya bukan hitam yang digunakan Gucci untuk jaket ini melainkan dark blue atau biru dongker. Hanya saja warna hijaunya mirip banget!
Jaket ini bermodel zip-up dengan bagian kerah yang tinggi untuk menutupi leher. Logo Gucci tampak di dua bagian yakni bagian depan dan belakang. Kepala harimaunya ada di belakang sementara titile Gucci ada di bagian depan.
Jaket ini terbuat dari bahan 55% polyester dan 45% cotton. Jangan bandingkan harganya dengan harga jaket driver ojek online ya. Karena harga jaket dari Gucci ini benar-benar di luar dugaan banget. Ya iyalah, ini kan Gucci.
Jaket berwarna dark blue dan hijau keluaran Gucci ini dibanderol USD 1.490. Kira-kira kalau dikonversikan ke rupiah sekitar Rp 21 juta. Mampu?