Converse memutuskan buat mempermak varian Sunflower-nya dengan menambahkan outsole tebal yang pada akhirnya berguna sebagai midsole juga. Tapi midsole asli dari siluet Chuck 70 tetap dipertahankan di sini.
Bagian bawah dari sepatu ini berubah jadi beragam warna. Seperti cat lukis yang dicampur secara acak dan menghasilkan motif marble yang menarik. Di antaranya tampil dalam warna maroon, putih, abu-abu, hingga kuning.
Baca Juga: Keren Nih! Vadawam 326 Dirilis dengan Warna Baru
Tekstur bergerigi di bagian bawah sepatu ini memberikan kesan yang berbeda pula. Sementara bagian atasnya terlihat klasik seperti sepatu Converse pada umumnya, bagian bawahnya terlihat lebih "nyeni" dengan elemen cat air ini.
Secara simpel sepatu ini sebenarnya seperti Chuck 70 pada umumnya yang ditambahkan penyangga di bagian bawah. Bukan sesuatu yang lo lihat di sepatu-sepatu Converse pada umumnya.
Yang menjadikannya unik lagi adalah motif warna yang tampil di sebelah kiri dan kanan sepatu tidak sama. Struktur sepatunya memang terlihat aneh tapi, ya kenapa nggak kalau mau tampil beda?
Varian Converse yang ini dijual di situs Sivasdescalzo dengan banderol sekitar USD 167 atau Rp 2,4 jutaan.