Ngantuk bisa menyergap kapan saja dan dimana saja. Bahkan saat hectic dengan banyaknya tugas, namun tubuh kita mengisyaratkan untuk istirahat. Kopi menjadi sahabat setia untuk mengusir kantuk, namun jika terlalu banyak juga berakibat sangat buruk pada buat tubuh.

Jangan khawatir bro, karena ada alternatif lain untuk mengusir ngantuk tanpa harus meminum kopi. Cara yang sangat efektif dan membuat loe tetap stay awake dalam menjalankan tugas.

Playlist Pagi

Bangun di pagi hari tanpa semangat akan membuat hari loe berantakan. Tak ada gairah, dan apa yang loe kerjain akan semakin berantakan.

Agar tak terjebak dalam bad mood di pagi hari, cara yang sangat sederhana adalah memutar lagu kesayangan bertempo up beat. Buat dirimu rileks, dan mulailah bernyanyi mengikuti sepanjang lagu. Dengan mood yang ceria akan membuka aura postif dan membuatmu semakin berenergi.

Banyak Makan Bayam

Ada alternatif baru untuk mengusir kantuk secara sehat. Makanlah bayam sebanyak-banyaknya karena kandungan vitamin B didalamnya akan membuat tubuhmu segar.

Dalam sehari biasakan untuk mengkonsumsi bayam secara rutin, maka tubuhmu tidak akan mudah mengantuk. Biarkan nutrisi dalam, bayam tersebut bekerja dan mencukupi asupanmu untuk bekerja seharian.

Berjemur Setiap Pagi

Ubah kebiasaan lama untuk bangun telat dan terburu-buru. Biasakan untuk bangun pagi dan segeralah menyongsong fajar yang menyingsing. Berjemurlah sambil berolahraga ringan karena sangat bermanfaat untuk tubuhmu.

Menurut penelitian, orang yang sering berjemur di pagi hari akan terbebas dari kepucatan yang berakibat pada ngantuk. Matahari memiliki potensi baik pada tubuh, sinarnya yang direspon oleh mata akan disalurkan pada otak yang bekerja dan membuat perasaan menjadi senang.

Biasakan Berjalan

Jangan kelamaan duduk karena akan membuat loe cepat bosan dan mengantuk dalam melakukan sesuatu. Gerakkan tubuhmu beberap menit entah untuk jalan-jalan keluar. Aliran darah akan mengalir deras dan memompa adrenalin pada jantungmu dan membuahkan sebuah semangat.

Sederhana sebenarnya, loe hanya berjalan mungkin mengambil air di pantry, atau mengitari ruangan kantor sambil bersosialisasi. Bisa juga saat istirahat makan siang pilih tempat yang terjangkau dan pergi dengan berjalan kaki.

Bubble Gum Kills Coffee

Ucapkan selamat tinggal kepada kopi dan selamat datang pada permen karet. Cara ini ternyata sangat efektf dan membuat loe tetap terjaga saat mengerjakan tugas atau bekerja.

Permen karet memberikan sinyal dan menjaga mood tetap stabil. Setipa kunyahan juga sangat bagus untuk memicu detak jantung serta kortisol untuk membangkitkan energi.

Yup, thats it bro! Cara yang mudah dan sederhana dan loe terbebas dari kantuk. Buat teman kantormu terkagum-kagum karena loe memiliki energi yang prima tanpa kafein.

banner-ads