2018 ini ICON FEST (Iconic Clothing Festival) kembali digelar dan kali ini Makassar jadi tuan rumah untuk event akbar yang menggabungkan pameran clothing dan kreativitas generasi muda tersebut. Di atas lahan seluas 3500 meter persegi, ICON FEST akan menghadirkan lebih dari 70 brand clothing serta penampilan-penampilan dari musisi lokal dan nasional.
Bertempat di Celebes Convention Center, ICON FEST akan dihelar selama tiga hari mulai 4 Mei hingga 6 Mei mendatang. Kemasannya akan sangat unik dengan pameran-pameran clothing yang belum pernah ada sebelumnya. ICON FEST akan menggabungkan ruang eksibisi brand clothing yang sedang hype dengan festival musik dan acara-acara menarik lainnya. Sebut saja talkshow dan workshop Kreatifprenuer yang akan menambah wawasan pengunjung tentang dunia usaha kreatif tidak hanya di bidang clothing namun industri kreatif secara umum.
Serangkaian acara juga sudah disiapkan untuk para pengunjung. Community activity yang akan membuka kesempatan buat seluruh komunitas kreatif untuk berbagi pengalaman seputar industri kreatif. Kompetisi seru mulai dari High School Hoodie Competition, BeatBox, DJ Hunt dan Break Dance Competition pun siap digelar.
Di area lain pengunjung bisa menikmati street art performance, fun games dan VR Area sebagai experience zone. ICON FEST juga menyediakan banyak spot yang bakalan bikin feed Instagram loe makin keren dengan background foto yang unik.
Sederet brand lokal yang akan ikut meramaikan ICON FEST di antaranya Dseven, Melvant, Tako, Bloods, Aftershoock, Two Head, Boomber, Munky Junky, Nutthink, Geoff, Walk Industri, Ouch, Cambridge, DND, Essenstials, Heartwell, Sir Arthur, Vow, Mechajoy, Cvls, Bad, Barkerseven, Boontie, Vasc, Immortal, God City, Chambers, Lo ving, Ricmerch. Sementara nama-nama yang siap manggung di festival musik adalah Danilla, Elephant Kind dan Diskopantera.