banner-ads

Xiaomi melanjutkan generasi wearable device-nya dari Mi Band 3 yang dirilis 2018 ke Mi Band 4. Ada banyak yang baru dari jam tangan pintar ini. Yang paling mencolok adalah layar AMOLED-nya yang penuh warna.

Ukurannya 40% lebih besar dari band yang sebelumnya. Dengan layar AMOLED ini memungkinkan tampilan resolusi yang lebih tinggi di bagian layar yaitu 240 x 120 pixel meski ukuran layarnya tetap kecil di 0,95 inci.

Apa saja kemampuannya?

Loe bisa membaca pesan teks dari sini. Bisa juga membaca WhatsApp dan mengakses notifikasi lain langsung dari Mi Band 4. Untuk urusan pendeteksi gerakan ketika dipakai berolahraga, Mi Band 4 punya sensor 6-axis. Yang paling penting, baterainya bisa tahan lama sekitar 20 hari dalam satu kali cas.

Jam ini bisa mendeteksi kegiatan loe apakah berlari atau berenang. Mi Band 4 tahan dibawa menyelam hingga kedalaman 50 meter juga. Selain itu fitur paling baru yang dibenamkan adalah asisten pribadi XiaoAI yang bisa loe pakai untuk mengontrol smart home buatan Xiaomi juga kalau memang loe punya.

Dari jam tangan ini loe juga bisa mengontrol musik yang sedang diputar di smartphone. Melakukan pembayaran digital pun bisa dengan dukungan NFC. Namun ada juga versi Mi Band 4 tanpa NFC dan dibanderol lebih murah. Harganya 229 Yuan (sekitar Rp 470 ribuan) untuk versi dengan NFC. Sementara tanpa NFC dibanderol 169 Yuan (sekitar Rp 350 ribuan).

Di Tiongkok jam ini sudah dirilis. Namun belum tahu kapan kira-kira akan masuk ke Indonesia.