Google menjajal pasar game. Tapi mereka nggak merilis konsol game, tapi sebuah layanan streaming yang diberi nama Google Stadia. Apaan sih ini?
Google Stadia memungkinkan loe sebagai pemain untuk memainkan berbagai macam game secara streaming. Nggak ada konsol yang harus dibeli atau file game yang harus di-instal. Konsepnya sama seperti streaming video di YouTube, tapi ini loe main game.
Google menyebutkan kalau layanan Stadia pun nantinya akan terhubung dengan YouTube. Jadi setelah menonton video main game-nya atau cuplikan game-nya, loe bisa langsung main setelah itu.
Sasaran Google buat Stadia memang para gamer yang suka nonton YouTube. Karena konten game di situs penyedia konten video itu terbilang sangat banyak sepanjang tahun 2018 lalu.
Stadia menggunakan layanan cloud untuk memainkan gamenya. Hanya butuh koneksi internet yang cepat saja untuk menikmati layanan game dan memainkannya dengan nyaman.
Game yang ditayangkan beresolusi tinggi hingga 4K dengan frame rate hingga 60fps. Kebayang dong internet yang dibutuhkan untuk ini? Untuk memainkan Stadia, loe bisa menggunakan PC, tablet, atau Chromecast. Google juga punya kontroler khusus buat ini.
Stadia akan dirilis di Amerika, Kanada, Inggris, dan Eropa. Asia kapan? Belum ada penjelasan detail dari Google.