Poco M3 resmi diperkenalkan dan handphone ini digadang punya baterai dengan kapasitas besar. Poco M3 datang dengan kapasitas baterai 6000mAh! Begini spesifikasi lengkap dari Poco M3.
Poco M3 menggunakan layar IPS dengan resolusi Full HD Plus (1080 x 2340 piksel). Layar ini punya luas 6,53 inci dengan aspect ratio 19,5:9 dan refresh rate 60 Hz. Tak perlu khawatir goresan ringan saat pemakaian karena layarnya sudah dilapisi Corning Gorilla Glass 3.
Masih di bagian layar, Poco M3 menggunakan desain notch waterdrop di bagian atas. Di sana ada kamera depan 8MP dengan bukaan f/2.1. Sementara kamera belakangnya diberikan tiga buah dengan konfigurasi horizontal.
Kamera belakang Poco M3 antara lain: kamera utama 48MP (f/1.8), kamera makro 2MP (f/2.4), kamera depth sensor 2MP (f/2.4) yang bisa menghasilkan foto portrait di tampilan maksimal. Lantas bagaimana dengan jeroannya?
Poco M3 menggunakan SoC (system-on-chip) dari Qualcomm yaitu Snapdragon 662. Chipset ini dipadu dengan RAM 4GB dan internal storage antara 64GB dan 128GB. Storage ini masih bisa diperluas dengan menggunakan microSD hingga 512GB.
Poco M3 masih menghadirkan audio jack 3,5 mm. Beberapa fitur lain yang dibawanya antara lain pemindai sidik jari di bagian kanan handphone, pengisi daya 18W, dan WiFi 6.
Poco M3 tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu Power Black, Cool Blue, dan Poco Yellow. Banderolnya mulai USD 149 untuk varian 4GB.64GB, USD 169 untuk varian 4GB/128GB. Masing-masing sekitar Rp 2,1 juta dan Rp 2,4 juta.
30 November 2020 Poco M3 akan mulai dijual di Eropa. Belum tahu kapan handphone ini diboyong ke Indonesia.