Teknoup.com --- Meski baru diumumkan sekitar sehari yang lalu namun kehadiran Android 4.3 telah direspons positif oleh pihak Sony. Hal ini terlihat dari pengumuman Sony mengenai beberapa perangkat yang akan memperoleh update Jelly Bean terbaru tersebut.
Selain Xperia Tablet Z yang sudah memperoleh ROM 4.3 AOSP beberapa waktu yang lalu, Sony juga menyiapkan update untuk jajaran Xperia Z, Xperia ZL, Xperia ZR, Xperia SP dan Xperia Z Ultra. Untuk saat ini Sony telah menyediakan update Jelly Bean 4.2 bagi Xperia Z dan Xperia ZL, sedangkan Xperia ZR dan Xperia Tablet Z akan memperoleh Android 4.2 di awal Agustus mendatang.
Selain beberapa handset terbaru tersebut, Sony juga sedang meneliti kemungkinan update Android 4.3 untuk beberapa ponsel Xperia lama yang masih menggunakan Android 4.1. Ada yang kemungkinan akan mendapat update langsung ke Android 4.3 namun demikian belum ada satu namapun yang dapat dikonfirmasi untuk saat ini.
Sony juga mengakui bahwa update untuk produknya pada saat ini belum sesuai dengan waktu yang diharapkan namun demikian sekarang ini para developer Sony telah mengubah alur kerjanya sehingga update ke depan akan datang lebih cepat.