Udah bukan rahasia kalau Apple dan Samsung adalah dua brand paling bersaing di dunia Smartphone saat ini. Samsung dengan seri Galaxy S series dan Apple dengan seri iPhone mereka selalu berada di puncak pasaran ponsel dunia.
Tahun lalu ketika Apple rilis iPhone 12, hampir semua orang mempertanyakan keputusan mereka gak menyertakan charger di dalam paket penjualannya.
Tentu aja Samsung memanfaatkan momen tersebut untuk ikutan memberikan ledekannya untuk Apple.
Samsung dan beberapa brand lain berlomba bikin sebuah postingan di media sosial tentang bagaimana mereka tetap menyertakan charger di dalam box.
Tapi ternyata hal tersebut gak bertahan lama karena Samsung juga kabarnya bakal mulai menjual seri Galaxy S tanpa charger dan earbuds secara bertahap. Ini bikin orang-orang menganggap Samsung kembali ‘menelan ludah sendiri’ setelah sebelumnya menyindir Apple.
Mulai dari seri Galaxy S21 yang sekarang udah bisa dipesan secara pre order, Samsung tidak memasukkan charger tersebut ke dalam box penjualan mereka.
Ini bukan pertama kalinya Samsung melakukan hal tersebut. Beberapa tahun lalu, ketika mereka merilis Galaxy Note 9, Samsung menyindir Apple yang udah lumayan lama menyingkirkan jack audio 3.5 mm dari hp mereka.
Sindiran tersebut dimuat di channel YouTube resmi milik Samsung dan mendapat perhatian dunia. Ternyata cuma berselang satu tahun, Samsung merilis Galaxy Note 10 yang hadir tanpa jack audio 3.5 mm.
Hmm, kira-kira nanti apa ya alasan dari Samsung menyingkirkan charger dari box paket penjualan mereka?