BlackBerry Key2 akhirnya resmi dirilis setelah sederet rumor yang mengikutinya selama beberapa waktu. Smartphone Android dari BlackBerry ini dibanderol dengan harga Rp 9 jutaan. Gimana bro, berminat?
Ciri khas BlackBerry masih terlihat di smartphone ini. BlackBerry Key2 masih punya keyboard QWERTY berbentuk fisik, tidak digital seperti di smartphone layar sentuh kebanyakan.
Keyboard ini diposisikan di bagian bawah layar 4,5 inch dengan aspect ratio 3:2 seperti versi yang terdahulu yakni KeyOne. Sedikit perbedaan dibuat di versi Key2 seperti misalnya kini bingkainya agak lebih tipis dan tombol-tombol keyboard agak diperlebar.
BlackBerry membenamkan soft button navigasi di atas keyboard fisiknya. Yang pasti sih bentuk Key2 lebih ramping meski tetap mengedepankan fitur keyboard QWERTY-nya. Lalu bagaimana dengan jeroannya?
Jelas lebih canggih dari KeyOne. BlackBerry Key2 bergerak dengan prosesor Snapdragon 660 dan RAM 6GB yang akan maksimal untuk digunakan buat multi-tasking. Sementara storage yang disediakan ada dua versi yaitu 128GB dan 256GB.
The Verge menulis, kamera di Key2 juga upgrade. BlackBerry terbaru ini memiliki kamera ganda dengan resolusi 12MP. Selain itu, baterainya juga mendukung QuickCharge versi 3 dengan kapasitas 3.400 mAh. Wajar jika banderolnya pun akhirnya melonjak.
BlackBerry Key2 dijual mulai USD 649 atau sekitar Rp 9,1 jutaan. Lebih mahal dari banderol KeyOne yang dihargai di USD 549. Bulan ini BlackBerry Key2 akan mulai dipasarkan di US dan Eropa.