Palm pernah populer dengan produk PDA di tahun 2000-an dulu. Namun kini perusahaan dan brand tersebut tak lagi eksis. Sampai akhirnya mereka inisiatif meluncurkan sebuah gadget kecil yang diberi nama 'Gadget Mini'. Apaan sih ini?
Ini adalah sebuah gadget yang dibuat untuk pendamping smartphone. Bentuknya kecil hanya 3,3 inch dengan kemampuan yang kurang lebih sama dengan smartphone. Hanya saja, karena ini adalah gadget pendamping, benda ini hanya bisa digunakan jika terhubung dengan ponsel.
Semua kemampuan smartphone loe bisa diakses dari ini. Membuka email, membalas pesan, ataupun beberapa hal lain seperti misalnya memotret dan mendengarkan musik. Karena spesifikasinya mirip ponsel juga.
Layar 720p berlapis Gorilla Glass 3, prosesor Snapdragon 435, konektivitas LTE, kamera 12MP di belakang dan 8MP di depan, RAM 3GB dan ROM 32 GB. Berjalan dengan OS Android, Gadget Mini ini bahkan sudah menggunakan OS Android 8.1 Oreo.
Tapi sebenarnya penting nggak sih?
Well, Palm menyebut Gadget Mini ini dibuat untuk mereka yang malas menggunakan ponsel di saat-saat tertentu. Semisal ketika sedang berolahraga, jalan-jalan, atau aktivitas lain ketika loe nggak mau kerepotan membewa ponsel berukuran besar.
Hmm... agak nggak penting sih. Tapi ya dunia memang penuh dengan hal-hal seperti itu. Ya kan?
Meski demikian, Gadget Mini adalah usaha Palm untuk kembali ke industri teknologi dunia. Habis ini siapa tahu mereka benar-benar meluncurkan sesuatu yang lebih penting.