Kabar gembira bagi para gamers di mana dua game yang sedang ramai dimainkan di seluruh dunia yakni Apex Legends dan Resident Evil 2 sudah bisa dimainkan tak hanya lewat PC atau laptop saja. Hal itu terwujud setelah kedua game itu masuk dalam Skyegrid.
Karena hal itu para gamers kini bisa memainkan game Apex Legends dan Resident Evil 2 lewat smartphone mereka. Namun tentunya dibutuhkan koneksi yang stabil dan lumayan kencang untuk bisa masuk ke Skyegrid.
Skyegrid sendiri adalah platform cloud gaming asal Indonesia. Di dalam terdapat banyak game yang bisa dimainkan dengan berbagai platform. Anda hanya butuh berlangganan sebelum bisa memainkan 82 game-game kece di dalamnya.
Apex Legends memang tengah diminati, namun game tersebut hanya bisa dimainkan di PC atau laptop dengab spek menengah saja. Para gamers pun mulai 'merengek' pada layanan Skyegrid agar bisa memasukan Apex Legends dalam cloud mereka.
"Saya kira semua gamers setuju, Apex Legends adalah gane yang fenomenal sekarang ini. Respwan Entertainment mencatat rekor 7,6 juta total pemain Apex Legends online selama tiga hari berturut-turut pada saat peluncurannya. Ini sangatlah fantastis," ujar Rolly Edward, CEO Skyegrid.
Dan jika bosan dengan game battle royale tersebut, kalian bisa memainkan game remake tahun 1998 lalu yakni Resident Evil 2. Game horor tersebut mengalami peningkatan di grafisnya dan juga menawarkan experience baru yang layak dicoba para pecinta film zombie.