Meski produk keluaran BlackBerry selalu laris manis, bukan berarti kerja di sana bakal aman-aman aja. Buktinya produsen BlackBerry Research in Motion (RIM) terpaksa memecat pegawainya! Yes guys, RIM lagi kesulitan keuangan, dan karenanya harus mem-PHK karyawan demi memangkas biaya operasional sebesar US$1 miliar sampai tahun 2013. Pemecatan ini, walaupun jumlahnya belum jelas, adalah lanjutan dari pengumuman yang dibuat RIM 29 Mei lalu. Waktu itu manajemen RIM bilang kalau perusahaan memang berniat untuk 'melangsingkan' biaya dan karyawannya, Menurut perusahaan yang berbasis di Kanada ini, ketatnya persaingan dipasar smartphone adalah penyebab lesunya bisnis. Pangsa BB pun tergeser oleh iphone keluaran Apple dan Android dari Google. Buktinya nih, hanya 9,7 juta BB yang dikirim di tiga bulan pertama tahun ini atau hanya 6.4% dari total pasar smartphone, turun dari 13,6% tahun lalu. Demi membenahi masalah tersebut, RIM kerja bareng dua bank investasi ternama, J.P. Morgan dan RBC Capital Markets, untuk menelaah beberapa strategi pasar yang dinilai tepat bagi perusahaan, seperti mengangkat nama BlackBerry lewat partnership, pengembangan hak paten dan alternatif strategi bisnis lainnya. RIM Maret lalu mengumumkan rugi bersih sebesar US$125 juta di kuartal keempat 2011 dan penurunan pendapatan pertahun sebesar 25% menjadi hanya US$4,2 miliar! Ckckck. Source: itworld.combanner-ads