Dengan mengusung teknologi injeksi ganda yang ditambah lapisan Nano, X-Shock dikemas dengan bodi yang tahan air dan keringat. Bayangin bro, X-Shock bisa menyelam di dalam air selama 30 menit, dan lo tetap bisa memakainya untuk menemani beraktivitas lo di segala kondisi cuaca.
Enggak cuma itu, ada fitur lain yang enggak kalah menarik, yaitu, lampu LED yang akan menyala dalam gelap. Sebenarnya lampu LED ini berguna sebagai pengaman. Kalo lo lagi olahraga malam hari, lampu LED ini bisa terlihat oleh kendaraan dan terhindar dari kecelakaan.
X-Shock hadir dengan case yang dilengkapi dengan baterai 3000mAh. Nah, dengan adanya case ini X-Shock bisa dipakai sekitar 60 jam. Selain itu, case itu juga dilengkapi dengan port USB yang bisa dipakai untuk isi ulang baterai smartphone lo di saat darurat.
Fitur lain yang dimilikinya, X-Shock juga telah dilengkapi dengan mic terintegrasi dan mendukung asisten virtual Siri dan Google Assistant. X-Shock saat ini sudah bisa di pre-order di situs indiegogo dengan harga US$129 dari harga normalnya US$169.