Teknoup.com --- Hari ini Yahoo mengumumkan bahwa mereka akan memulai gerakan reset ID yang sudah tidak aktif dalam periode satu tahun mulai tanggal 15 Juli. Dengan gerakan ini tentu akan banyak membebaskan ID-ID yang diinginkan pengguna namun sudah diamankan oleh orang lain, jadi dengan ini pengguna tersebut dapat memiliki nama ID yang diidamkan. Bagi Teknokerz yang memiliki ID Yahoo yang sudah tidak aktif setahun terhitung tanggal 15 Juli, dan masih ingin memiliki ID tersebut, anda dapat mengklaim dengan melakukan login sebelum tanggal 15 Juli agar tidak diambil orang lain.
Bulan Juli nanti pengguna dapat melakukan pendaftaran ID baru yang mereka inginkan. Kira-kira pertengahan Agustus mereka akan mengetahui apakah ID tersebut mereka dapatkan atau tidak. Seperti yang diketahui, ID Yahoo tidak hanya berupa alamat email tapi semacam identitas login di semua layanan Yahoo.