Samsung Galaxy Note 9 belum lama ini dirilis di New York. Memperkenalkan stylus baru yang punya fungsi lebih banyak dan tentunya beberapa varian warna juga. Smart phablet terbaru Samsung ini di Indonesia dijual mulai harga Rp 13 juta. Merasa ini terlalu mahal? Tunggu sampai loe lihat versi yang lainnya lagi.

Samsung secara resmi merilis tiga varian warna yaitu Lilac Purple, Midnight Black, Metallic Copper dan Ocean Blue. Menurut salah satu perusahaan asal Rusia, warna-warna itu enggak terlalu mewah. Akhirnya dia membuat versi yang lebih mewah beratus-ratus kali lipat.

Caviar, perusahaan yang memang doyan melakukan custom buat gadget, mengeluarkan Galaxy Note 9 dalam versi emas murni. Tidak main-main, emas murni yang digunakan untuk melapisi punggung Note 9 ini beratnya sampai 1 kilogram!

Galaxy Note 9 Udah Mahal, Versi Ini Lebih Mahal Lagi

Galaxy Note 9 'Fine Gold Edition' mulai dijual seharga 3,87 juta ruble Rusia. Kalau dikonversikan ke rupiah saat ini harganya bisa mencapai Rp 845 juta. Ini adalah model dengan RAM 6GB dan ROM 128GB yang normalnya seharga Rp 13,499,000 di Indonesia.

Selain itu, ada juga yang versi RAM lebih besar dan ROM lebih luas. Caviar merilis versi RAM 8GB dan ROM 512GB untuk 'Fine Gold Edition' dengan banderol Rp 861 juta. Melampaui harga normal Rp 16 jutaan di Indonesia.

Tidak ada spek yang berubah dari edisi emas murni ini. Hanya desain bagian belakangnya saja yang dimodifikasi.  Mungkin lo berminat beli ini sekaligus investasi? Tapi jangan sampai hilang ya. Bisa berabe!

banner-ads