Sebelumnya Foursquare menjadi aplikasi untuk menemukan teman dan lokasi baru, kedepannya Foursquare akan dibagi menjadi dua aplikasi terpisah.
Aplikasi baru akan bernama Swarm yang mengambil alih aspek sosial Foursquare. Pengguna Swarm akan dapat melihat teman-teman terdekat di suatu lokasi, tanpa perlu bergantung akurasi GPS.
Pengguna aplikasi baru ini akan tetap dapat melakukan check-in tapi Swarm akan mengupdate otomatis lokasi tanpa perlu ijin pengguna.
Untuk Foursquare sendiri, dengan menghilangnya aspek sosial maka aplikasi ini akan lebih berfokus di petunjuk arah yang dilengkapi dengan layanan lokal seperti Yelp.
Foursquare akan tidak lagi memiliki fitur check-in dimana akan eksklusif dimiliki Swarm.
Belum ada informasi tanggal dari peluncuran Swarm, begitupun dengan versi terbaru Foursquare.
Yang pasti pihak Foursquare hanya mengatakan Swarm akan tersedia dalam beberapa minggu kedepan untuk platform Android dan iOS, dengan versi Windows Phone menyusul kemudian.