Game PlayStation 4 Cyberpunk 2077 adalah salah satu yang dinantikan oleh pecinta game tahun ini. Tapi sayangnya, game itu harus ditarik dari peredaran karena banyak sekali bug dan sering error.
Sejak perilisannya di PC dan PlayStation 4, Cyberpunk 2077 memang langsung dijajal oleh para gamer. Pengguna di PC dilaporkan cukup lancar. Namun jalannya permainan sering macet di konsol PlayStation 4, Xbox, dan juga Steam.
Gamer sekaligus kritikus menemukan banyak sekali kendala seperti delay, rendering, hingga bug yang mengganggu proses permainan dari segi visual dari game Cyberpunk 2077. Padahal sudah lama ditunggu-tunggu dan game ini terbilang disukai karena alurnya yang menarik dan visual yang oke.
Sayangnya bug-bug yang muncul membuat Cyberpunk 2077 mendapat review yang buruk. Banyak yang menyebut bahwa game ini belum jadi sempurna namun malah dirilis. Yang paling terasa adalah efek-efek visual yang delay dalam game sehingga membuat mengurangi keseruan dalam bermain.
Dilaporkan juga frame rate game ini tidak stabil yang mengakibatkan permainan jadi kurang mulus. Gameplay-nya pun jadi menyebalkan buat beberapa pengguna. Terlebih karakter-karakter dalam game ini tampil dalam grafis yang cacat seperti gerakan mulut yang tidak terlihat saat berbicara dan kemunculan karakter di tempat-tempat yang seharusnya tidak muncul.
Cyberpunk 2077 juga mengalami crash di berbagai konsol termasuk PS4 dan Xbox. Sehingga review-nya pun jadi jelek setidaknya hingga bug-nya diperbaiki.
Menanggapi hal tersebut, Sony dan Microsoft akhirnya menawarkan refund buat mereka yang sudah membeli game ini secara resmi. Tidak hanya itu, Cyberpunk 2077 pun ditarik dari PlayStation Store.