Dji sebagai salah satu produsen drone terbesar di dunia juga merupakan pionir dalam industri ini. Lo pasti tau produk mereka Dji Spark yang populer karena kualitasnya yang emang bisa diandalkan. Namun, harga yang terbilang mahal jadi penghambat sebagian orang untuk membeli seri Spark.
Untuk itulah Dji merilis seri Tello untuk ikut bersaing di pasar drone murah.
Yap, bener Bro, DjI Tello ini adalah sebuah drone yang mungil. Bahkan seperti yang bisa lo lihat bahwa ukurannya hanya sebesar telapak tangan orang dewasa pada umumnya. Namun, bukan berarti drone mungil ini punya performa yang minim juga, Bro.
Dji Tello emang masuk ke kelas drone pemula, berbeda dengan Dji Spark yang diperuntukkan untuk mereka yang udah mahir menerbangkan dan mengendalikan drone.
Dji Tello ini punya fitur yang keren dimana kalau lo melemparkannya langsung dari telapak tangan, drone satu ini akan langsung terbang. Body-nya yang mungil dibekali dengan kamera beresolusi 5mp dengan perekaman video pada resolusi maksimal 720p. Terdengar kurang mengesankan emang, tapi untuk lo yang belum pernah menerbangkan drone, Dji Tello ini adalah drone yang sempurna buat lo.
Selain itu, bentuknya yang compact dan bobotnya yang sangat ringan bikin Dji Tello mudah untuk dibawa kemanapun.
Dan lo tau apa yang lebih keren? Lo bisa dapetin Dji Tello ini gratis! Soalnya gue bagi-bagi hadiah eksklusif ini khusus buat lo member lazone.id. Jangan kelewatan buat daftar jadi member lazone.id dan ikutin segala activity yang ada di mypoints.lazone.id.
Jangan lupa juga buat pantengin terus semua media sosial @lazone.id buat dapetin banyak update-update menarik.