Teknoup.com --- Ketika Sony pertama kali memperkenalkan konsol game PlayStation 4 bulan Februari lalu, Sony juga memperkenalkan PlayStation 4 Eye, sebuah versi upgrade dari aksesoris kamera Eye yang melakukan debut pertama kali bersama PlayStation 3. Kini ada berita yang berhembus bahwa sebelum acara E3 kemarin, seharusnya aksesoris kamera itu akan termasuk ke dalam paket penjualan PlayStation 4, namun rupanya Sony merubah keputusan dengan menjadikannya aksesoris yang dapat dibeli terpisah.
Menurut sumber tanpa nama yang didapat media IGN, mengklaim bahwa Sony telah memutuskan menjual Eye sebagai aksesoris terpisah untuk memangkas harga jual agar menjadi seharga $399. Artikel tersebut mengklaim jika dimasukkan ke paket penjualan maka harga yang dibanderol akan menjadi $499, sama seperti harga konsol Xbox One. Sony belum membuka suara akan laporan tersebut, dan cukup masuk akal langkah yang diambil Sony ini karena tidak banyak game yang memang benar-benar memanfaatkan aksesoris kamera.