Kalau dilihat-lihat, nggak ada tampilan yang jauh berbeda dari kedua versi GoPro yang dirilis tahun lalu dan yang akan segera dirilis ini. Fitur tombol dan layar yang ada di bodinya punya posisi yang sama persis. Tapi bukan berarti nggak ada perbedaan.
GoPro Hero 10 Black disebut-sebut akan punya prosesor yang lebih kuat yaitu GP2. Selain itu, GoPro juga mendesain bagian dalam kameranya jadi lebih canggih sehingga performa kamera aksi ini pun juga lebih maju.
Baca Juga: GoPro Hero 8, Action Cam Canggih Buat Aktivitas Lo
Prosesor GP2 diharapkan akan memberikan genjotan performa buat GoPro Hero 10 Black. Mulai dari resolusi perekaman video di 5.3K 60fps yang mulus, atau perekaman 4K di 120fps yang bisa menghadirkan efek slow motion yang juga bakal lebih smooth.
Disebut-sebut juga GoPro Hero 10 Black bisa merekam di resolusi 2.7K 240fps dengan motion control. Di sisi pemotretan, kamera aksi ini kabarnya akan bisa memotret di resolusi 20MP hingga 23MP.
Fitur lain yang dibawa oleh GoPro Hero 10 Black menurut bocoran WinFuture adalah penstabil di dalam kameranya. Akan dihadirkan HyperSmooth versi 4.0 dan TimeWarp versi 3.0 untuk video time-lapse. Ketahanan air hingga kedalaman 10 meter, kontrol sentuhan dan suara, juga display di bagian depan dan belakang tetap sama dengan versi tahun lalu.
Tapi sayang harga masih belum dibocorkan.