Setelah perilisan iPhone X, iPhone 8 dan iPhone 8s, masih ada gadget baru dari Apple. Tapi disimpan untuk perilisan tahun depan: iPad. Memang ini bukan barang baru, tapi akan ada sesuatu yang baru yang ditawarkan Apple di 2018.

Apple dikabarkan sedang mendesain ulang iPad yang bisa jadi akan mengenyahkan tombol home di tablet tersebut. Alasannya? Mereka akan membenamkan sistem Face ID.

Face ID diperkenalkan Apple di iPhone X. Sistem pengenal wajah ini bisa membuka kunci tanpa menyentuh tombol apapun. Jadi Apple berencana menghilangkan tombol home karena sudah ada Face ID ini bro.

Tablet berukuran 10.5 inch itu akan punya layar lebih lebar dari sebelumnya dengan bezel bawah yang tipis. Sayangnya layar OLED yang digunakan di iPhone X tidak akan dipasang untuk iPad 2018 nanti. Apple memutuskan untuk tetap dengan LCD display.

Selain itu, Apple juga tengah mengembangkan Appel Pencil yang akan diluncurkan bersamaan dengan iPad terbarunya nanti. Buat yang satu ini, belum ada update lebih banyak dari perusahaan raksasa tersebut.

Watch out, Apple fans! More to come next year!

banner-ads