1. Scrambler
Aliran modifikasi ini pas buat lo yang punya motor jenis semi offroad. Ciri khas dari jenis modifikasi ini adalah ada pada jenis ban yang menggunakan motif kotak layaknya motor trail. Motor kayak gini nyaman dan bikin lo makin gaya saat melewati medan yang berbatu dan terjal.
2. Cafe Racer
Buat lo yang punya citarasa vintage atau klasik, aliran modifikasi motor yang satu ini paling cocok buat lo. Cafe Racer adalah aliran modifikasi yang bikin motor lo kayak motor balap dengan eksterior motor yang klasik. Biasanya motor jenis gini, punya single jok dengan tangki yang besar. Sehingga saat lo naikin serasa mengendarai motor balap.
3. Jap Style
Aliran modif satu ini berasal dari negeri sakura alias Jepang, Bro. Jap Style mulai dikenal sejak tahun 80an dan mulai eksis lagi sejak beberapa tahun belakangan. Perubahan yang harus lo lakuin jika ingin mengadopsi aliran modifikasi ini dengan ngelakuin perubahan pada bentuk tangki motor yang lebih kecil dan simpel dengan jok yang tipis dan rendah.
4. Bobber
Ciri khas dari aliran modif satu ini adalah penggunaan ban yang besar pada bagian belakang. Hal ini gunanya bikin tampilan motor lo makin gagah. Selain itu yang hal yang juga unik dari aliran Bobber adalah penggunaan single jok yang milik jok sepeda. Untuk bikin modif Bobber lo makin lengkap lo harus melakukan pemotongan di beberapa bagian.
5. Chopper
Hal yang paling akan lo ingat dari aliran Chopper adalah penggunaan kaki depan yang panjang dan perubahan yang signifikan di bagian bodi motor. Bedanya dengan beberapa jenis modifikasi lainnya, Chopper cenderung punya perawakan yang langsing. Pas banget buat lo yang suka gaya riding santai.
Jadi, itu dia bro beberapa aliran modifikasi motor yang keren abis, dan bisa bikin lo makin kece!