Bro, kata siapa kapal laut enggak bisa terbang? sekarang di dunia yang makin canggih ini, hal tersebut bisa saja terjadi. Baru ini, perusahaan Enata Marine merilis sebuah produk kapal mewah pribadi (yacht) yang bisa terbang. Kapal laut itu sendiri bernama Foiler.

banner-ads

Mereka ingin menciptakan kapal laut yang bisa menghindari bahaya laut dengan cara terbang di atas permukaan laut. Foiler mampu mengapung diatas permukaan laut setinggi 1,5 meter.

Kapal Mewah Ini Ternyata Bisa Terbang!

Soalnya, Foiler memiliki hydrofoil fiber yang melekat di alas kapal. Kerennya lagi, yacht ini hemat emisi, karena dibekali sistem diesel-electric hybrid bermesin BMW  320hp. Kapal mewah tersebut mampu menampung sekitar delapan orang dengan beban maksimal satu ton.

Foiler pun sanggup menerjang ombak setinggi 40 knot  dengan kondisi tetap stabil dan nyaman kecepatan maksimal 74 kilometer per jam. Sayangnya, belum jelas nih berapa harga  kapal laut canggih ini.