Demi keharmonisan Ed Woodward dan Jose Mourinho di kubu MU, kabarnya tim Old Trafford kini harus mewujudkan kemauan sang pelatih usai gagal belanja seorang pemainpun di musim panas lalu. Januari ini Mou ngotot mendatangkan satu pemain bintang.
Ed Woodward pun balik ditekan Mou, jika United mau berjaya lagi, penyerang yang masuk daftar listnya ini mesti didaratkan ke Old Trafford.
Yes, Mourinho yang makin santer akan digantikan Zinedine Zidane itu ngotot ingin didatangkan kapten dan striker Inter Milan, Mauro Icardi musim dingin di Januari ini.
Memang bursa musim dingin akan segera dibuka. Dan Icardi adalah nama yang diminta Mourinho, bahkan The Sun melaporkan Mou nggak apa-apa gagal mendatangkan pemain lainnya jika Icardi sukses ditransfer.
Masalahnya bukan perkara mudah mendaratkan penyerang lulusan La Masia asal Argentina ini. United kabarnya harus merogoh kocek dalam-dalam dan bahkan bisa saja memecahkan rekor lagi dalam memboyong eks pemain Sampdoria ini setelah rekor Paul Pogba.
Ditaksir, banderol Icardi bisa membengkak ke angka 110 juta euro lebih. Beranikah MU?
Bicara transfer bursa kemarin, MU memang nihil mendatangkan pemain incarannya. Hanya ada gelandang Fred yang ditebus, itupun dealnya sebelum bursa transfer musim panas tiba. Secara hitungan, bursa kemarin MU tak membeli pemain satupun. Langkah itu juga sama persis dengan klub ngirit lainnya, Tottenham Hotspur.