Didier Drogba akhirnya benar-benar gantung sepatu setelah 20 tahun berkarier sebagai pesepakbola. Striker asal Pantai Gading ini mengakhiri karier di Liga Amerika.

Klub terakhirnya adalah Phoenix Rising. Tapi Drogba mencapai puncak kesuksesan ketika direkrut Chelsea pada 2004 silam.

Di Premier League, eks pemain Marseille ini menjelma sebagai bomber maut dan jadi andalan The Blues selama bertahun-tahun.

Usia 40 Tahun, Drogba Kini (Benar-Benar) Pensiun

Jebolan Le Mans yang pernah bermain di Tiongkok itu menyebut usia 40 tahun kini adalah saat yang tepat saat berpisah dari sepakbola.

Drogba paling lama membela Chelsea. Bersama tim London Biru itu, Drogba mengabdi dari 2004-2012 dan meraih semuanya.

Sempat dicerai sampai mendarat ke klub China dan Turki, Drogba dibeli balik Chelsea era 2014 sampai dilepas setahun kemudian ke Montreal Impact dan hijrah ke klub terakhirnya, Phoenix Rising.

Dalam pesan perpisahannya, Drogba memberikan statement soal bagaimana ia melepas profesinya tersebut.

"Usai 20 tahun, saya telah memutuskan untuk mengakhiri karier saya sebagai pemain," kata eks kapten Pantai Gading itu di BBC Sports.

"Ini adalah cara terbaik untuk menyelesaikannya, membantu beberapa talenta muda untuk berkembang. Memberi kembali ke sepakbola adalah cara terbaik untuk mengakhirinya karena saya banyak belajar dari permainan ini."

banner-ads