Berita sepakbola tentang transfer di Serie A nggak kalah menggeliat dari Liga Spanyol atau Premier League. Meninggalkan Barcelona, gelandang Rafinha Alcantara resmi bergabung dengan Inter Milan dengan status sebagai pemain pinjaman.
Tapi Inter Milan memiliki opsi memilikinya secara permanen di akhir musim. Saudara kandung Thiago itu mengaku tak menyesal meninggalkan Barca.
Menurutnya, angkat kaki dari Camp Nou Stadium merupakan fase penting dalam kariernya sebagai pesepak bola. Pemain Brasil ini pun siap memberikan segalanya di klub anyar.
"Ini merupakan fase penting dalam hidup saya dan saya memiliki keinginan besar untuk menjalani fase ini dalam karir saya. Terdapat banyak pemain penting di Inter Milan yang telah mencatatkan sejarah," katanya di situs resmi klub.
"Saya ingin melakukan yang terbaik dan memberikan segalanya demi Inter Milan di posisi teratas dan memenangkan gelar-gelar bersama dengan seragam ini."
Sementara di medsosnya, Rafinha yang musim lalu banyak diganggu cedera mengaku bangga bisa bergabung dengan La Beneamata yang sarat sejarah besar.
"Saya datang ke sebuah klub historis dengan gairah besar layaknya seorang anak kecil. Saya sangat termotivasi. Forza Inter!," cetusnya.
Jika bertahan di Barca, Rafinha dijamin akan sangat sulit dapat jam bermain layak. Kedatangan Philippe Coutinho dan sesaknya gelandang Azulgrana jadi alasan nyata penghalang Rafinha bersinar.