Oke ini bukan masalah Newcastle besutan Rafael Benitez baru aja kalah dari mantan klubnya, Chelsea di lanjutan Liga Inggris. Ini soal rahasia Rafa kala menangani The Blues yang baru dibongkar.
Usai Chelsea juara Liga Champions oleh arsitek Roberto Di Matteo, kubu Si Biru memilih Rafael Benitez sebagai gantinya untuk musim baru. Sayang karier manajer itu singkat sekali di sana.
Alasannya kenapa kira-kira? Ternyata Benitez yang pernah menukangi Liverpool dengan sukses jadi alasannya.
Masalah rival antara The Blues dengan The Reds memicu sekelompok fans mendesak Benitez tak perlu lama-lama berada di Stamford Bridge.
Mengambil alih Chelsea pada akhri 2012, Benitez blak-blakan mengapa didepak dari klub milik Roman Abramovich seperti dilaporkan Mirror.
"Grup kecil dari fans tidak menyenangi saya. Mereka masih saja mempermasalahkan karena saya pernah menangani Liverpool," ucapnya.
"Selain itu ada juga unggahan di Twitter yang menyebut saya tak akan pernah menangani Chelsea , padahal itu hoax. Tetapi ceritanya tetap berkembang," pungkas eks juru taktik Real Madrid tersebut.