Virgil Van Dijk yang jadi pilar utama lini pertahanan Liverpool, digadang-gadang sebagai salah satu bek terbaik di dunia saat ini. Pemain yang juga punggawa Timnas Belanda ini beberapa kali juga ditunjuk sebagai kapten The Reds.

banner-ads

Ternyata di balik kesuksesan karir sepakbola Van Dijk saat ini, ternyata ada andil mantan orang Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI). Dia adalah Pieter Huistra yang pernah menjabat sebagai Direktur Teknik PSSI.

Pieter ternyata adalah sosok yang menyarankan FC Groningen untuk merekrut Van Dijk kala umur Doi masih 20an dari Willem II. Pieter menilai Van Dijk punya potensi yang luar biasa sebagai bek tengah.

"Saya mengatakan kepada Direktur Teknik Groningen kalau dia pemain yang bagus dan sangat menarik," kata Pieter Huistra.

Hingga kehebatan Van Dijk diminati Jurgen Klopp kala Liverpool membelinya dari Southampton pada 2018. Kini posisinya sebagai bek tangguh Liverpool tidak tergantikan.

Nah, lo termasuk penggemarnya van Dijk gak nih, Bro? Bener kan, doi mainnya keren banget?