Valentino Rossi bikin putaran terbaiknya di Qatar selama tes pramusim MotoGP 2021. Pembalap Italia itu menyelesaikan tes pertama hanya di posisi ke-20, naik ke posisi 13.banner-ads

Kemudian ia menemukan kecepatan lagi di lap pertama. Raihan kecepatannya tercatat 1m 53s di Losail, trek yang selalu dikunjunginya sejak 2004.

Raihan itu, cukup bagus untuk posisi kedelapan di timesheets. Tertinggal 0,749s dari mantan rekan setimnya di Monster Yamaha, Maverick Vinales.

Tapi Rossi merasa peningkatannya dalam hal kecepatan itu begitu positif.

"Saya memiliki perasaan yang baik hari ini, terutama karena kami mampu bekerja keras dengan motornya," kata Rossi.



"Kami menemukan beberapa solusi baru dan saya melakukan serangan waktu yang baik. Saya melakukan yang terbaik dalam karir saya di sini di Qatar, karena saya belum pernah membuat '53 detik sebelumnya."

Rossi memuji peningkatannya karena bagian baru dari Yamaha. Terutama sasis baru, ditambah pekerjaan set-up dengan tim Petronas.

“Dibandingkan dengan tes pertama, kami memperbaiki pengaturan motor, kami menemukan beberapa solusi lain yang memberi saya lebih banyak perasaan di bagian depan sehingga saya bisa memasuki tikungan lebih cepat. Saya juga memiliki daya cengkram yang lebih besar saat berakselerasi,” jelasnya.

"Dan di sisi lain kami mencoba beberapa suku cadang bagus dari Yamaha, pertama-tama sasis baru dan dengan lebih banyak kilometer saya dapat menggunakan lebih banyak potensinya. Ini sangat penting karena tahun lalu kami sangat menderita karena hal-hal ini, karena motornya sulit untuk berbelok."