Valentino Rossi masih belum optimis menjelang balapan MotoGP. Menurutnya, masalah elektronik masih menjadi kendala pada tunggangannya.
"Ketika kami beralih ke Magneti Marelli, bagi saya, kami memiliki beberapa masalah. Bagi kami, itu sulit dipahami. Honda dan Ducati mengerti sesuatu, yang tidak bisa kami pahami. Saya berharap kami bisa pulih secepat mungkin, karena pada saat ini, kami menderita," ungkapnya.
Rossi pun menganggap itu bukan sebuah masalah besar. Sebab semuanya bisa diperbaiki dalam waktu yang relatif singkat, berbeda dengan masalah chassis, mesin atau swingarm.
"Tapi saya cukup khawatir, karena jika kami tidak memperbaikinya sekarang, maka saya tidak optimistis untuk beberapa balapan pertama. Saya tidak tahu apa yang harus kami lakukan," tuturnya.
Untuk saat ini, ia menganggap motor sudah semakin lebih baik. Ia pun punya feeling yang positif jelang kejuaraan.
“Bagi saya, motor (2018) lebih baik dibanding tahun lalu (2017). Saya merasa lebih baik. Tapi bagi saya, pada saat ini, semua pembalap Ducati lebih baik pada akselerasi, karena mereka lebih unggul dalam hal elektronik," tukasnya.