Selama uji coba di Jerez, Valentino Rossi tak melakukan perubahan apapun pada motornya. Ada sedikit revisi elektronik untuk meningkatkan akselerasi meski itu tidak signifikan.
"Kami tidak menemukan sesuatu yang mengubah hidup kami, tetapi beberapa detail kecil akan kami gunakan di balapan berikutnya," kata Rossi.
Balapan di MotoGP Spanyol, Rossi hanya bisa finis di posisi keenam. Jelang GP Le Mans, ada perbaikan sedikit yang disebut bisa mengubah balapan.
"Kami telah menemukan beberapa perbaikan kecil yang dapat digunakan untuk GP berikutnya di Le Mans. Kami mengharapkan sesuatu yang lebih signifikan tetapi, dalam hal apa pun, langkah lain telah diambil," katanya.
Selain itu, jelang GP Barcelona mereka juga mencoba pembaruan lain. Sepertinya ada banyak langkah yang diambil dari Yamaha.
Selain masalah akselerasi dan cengkeraman yang sudah berjalan lama, Rossi merasa Yamaha membutuhkan pengurangan wheelie yang lebih baik melalui sayapnya, setelah melihat bahwa Ducati dan Honda lebih efektif dalam balapan.