Belum lama ini, sang superstar UFC Conor McGregor kembali ke ring octagon untuk menghadapi penantang barunya, Donald Cerrone. Sebagaimana yang diprediksi oleh banyak orang, petarung asal Irlandia itu berhasil menang mudah atas Cerrone di atas ring. Hebatnya, McGregor dapat menyelesaikan pertandingan hanya dalam waktu 40 detik.
Pukulan dan tendangan teknik tinggi yang dikeluarkan oleh McGregor emang membuatnya jadi salah satu petarung terbaik UFC. Bahkan dirinya mencatatkan rekor pada pertandingan itu sebagai orang pertama yang berhasil menang K.O di tiga kelas berat yang berbeda.
Ngomong-ngomong soal K.O, pertandingan McGregor melawan Cerrone emang berlangsung cepat, tapi bukanlah yang tercepat. Masih ada pertarungan yang berakhir jauh lebih cepat dari McGregor vs Cerrone. Penasaran?
Chan Sung Jung vs Mark Hominick - 7 detik (UFC 140)
Mark Hominick bertarung di pertandingan ini setelah sebelumnya kalah telak dari petarung terbaik featherweight, Jose Aldo. Dirinya babak belur setelah habis-habisan bertarung pada pertandingan tersebut. Banyak yang mengharapkan Mark Hominick bakal kembali ke jalur juara dengan mengalahkan Chan Sung Jung. Naasnya, petarung dengan julukan Korean Zombie itu berhasil mengalahkan Hominick dengan K.O hanya dalam 7 detik!
Ryan Jimmo vs Anthony Perosh - 7 detik (UFC 149)
Petarung asal Kanada, Ryan Jimmo adalah salah satu petarung UFC terbaik yang dimiliki Kanada dan mantan juara kelas Light Heavyweight. Dirinya dihadapkan dengan Anthony Perosh pada ajang UFC 149. Gak banyak yang menyangka Jimmo bakal menang mudah, bahkan dengan hanya satu pukulan ditambah satu pukulan lagi saat Perosh sudah terjatuh. Sayangnya, beberapa bulan kemudian, Ryan Jimmo tewas dalam sebuah kecelakaan.
Todd Duffee vs Tim Hague - 7 detik (UFC 102)
Pertandingan berjalan begitu cepat. Ketika wasit memulai pertarungan, Todd Duffee saat itu langsung mengeluarkan pukulan jab andalannya. Tim Hague pun langsung jatuh ke lantai ring octagon dan Duffee menghujaninya lagi dengan beberapa pukulan. Setelah hanya sekitar 7 detik, Todd Duffee dinyatakan menang K.O.
Duane Ludwig vs Jonathan Goulet - 6 detik (UFC Fight Night 3)
Duane Ludwig emang sering bikin knockout cepat di atas ring. Ludwig yang mengandalkan boxing (tinju) sebagai dasar bela dirinya ini kembali mengeluarkan teknik andalannya pada saat melawan Jonathan Goulet. Pertandingan tersebut memang baru berakhir setelah 11 detik, namun tim official UFC mengakui bahwa pertandingan sebenarnya selesai setelah Ludwig meng-K.O Goulet hanya dalam 6 detik.
Jorge Masvidal vs Ben Askren - 5 detik (UFC 239)
Pertarungan satu ini belum lama terjadi, Bro. Tepatnya pada pertengahan tahun lalu, Jorge Masvidal mencetak rekor sebagai petarung UFC dengan kemenangan knockout tercepat. Setelah wasit memulai pertandingan, Masvidal yang udah ngambil jarak langsung melesat lari ke arah Ben Askren. Kemudian Masvidal melayangkan tendangan menggunakan lutut ke arah Askren dan lawannya itu langsung tersungkur. Setelah ditambah beberapa pukulan wasit menyatakan pertandingan berakhir K.O dengan Jorge Masvidal sebagai pemenangnya.
Lo suka nonton UFC juga, Bro? Siapa petarung UFC favorit lo?