Bolanews.com --- AC Milan dan Real Madrid telah mencapai kesepakatan negosiasi untuk transfer bintang Brasil, Ricardo Kaka. Wakil Presiden Milan, Adriano Galliani, akan segera menemui Kaka untuk membahas transfer secara rinci. Galliani tiba di Madrid pada Minggu (1/9) pagi waktu setempat. Pria berkepala plontos itu telah berjumpa Presiden Madrid, Florentino Perez, dan mencapai kesepakatan untuk membawa pulang Kaka ke Milan. Meski demikian, baik Madrid maupun Milan belum bisa memberikan konfirmasi resmi lantaran Galliani dan Kaka masih membutuhkan waktu untuk membicarakan detil transfer. Sebelumnya, pemain berusia 31 tahun itu telah sepakat memangkas setengah gajinya demi pergi dari Santiago Bernabeu. Galliani dijadwalkan bertemu Kaka dan sang ayah, yang juga merupakan agen Kaka, pada Senin (2/9). Jika negosiasi ini berhasil diselesaikan, Kaka akan segera pulang ke San Siro untuk kembali memperkuat Rossoneri. Sebelumnya, Kaka juga telah mengungkapkan bahwa ia sangat merindukan iklim sepak bola Italia. Pemain Terbaik Dunia 2007 itu juga berharap bisa mengulang momen manis bersama tim Merah-Hitam. "Saya telah sangat merindukan Italia. Setiap kali saya mendapatkan kesempatan untuk berkunjung kesana, saya merasa sangat senang bisa kembali melihat teman-teman saya di Italia," tutur Kaka kepada Simona Ventura.banner-ads