Banyak banget momen ikonik sepanjang sejarah berjalannya Premier League. Di antaranya ada Rory Delap yang berkali-kali membuat assist dengan cara melakukan lemparan ke dalam jarak jauh. Ya, lo bisa bikin assist langsung dengan melempar bola setelah bola yang lo kejar keluar dari lapangan permainan.

Ketika banyak pemain yang punya skill khusus seperti tendangan bebas yang akurat, dribbling mumpuni atau kecepatan berlari yang melebihi manusia normal, Rory Delap punya skill dalam melakukan lemparan ke dalam. Lemparan yang dilakukannya sangat akurat hingga membuatnya bisa mencetak assist dengan hal tersebut. David Moyes yang saat itu masih jadi manajer Everton menjuluki Delap sebagai manusia ketapel.banner-ads



Delap pertama kali mencuri perhatian ketika berhasil membantu timnya mencetak 2 gol ketika melawan Everton. Pada pertandingan melawan The Toffees tersebut, Stoke City hampir menyamakan kedudukan jadi 3-2 berkat assist yang dilakukan oleh Delap dari pinggir lapangan. Momen tersebut lah yang membuat David Moyes menjuluki Delap sebagai manusia ketapel.

Namun, ternyata bukan cuma pujian yang datang pada pemain tersebut berkat kemampuannya dalam melemparkan bola ke dalam. Arsene Wenger sempat dibuat heran dengan lemparannya tersebut sampai-sampai dirinya pernah mengajukan aturan kepada FA untuk melarang lemparan ke dalam.

Nih Bro video kumpulan sebagian dari lemparan ke dalam dari Rory Delap.



Ternyata kemampuan tersebut punya latar belakang yang unik, Bro. Pada masa mudanya, sebelum jadi atlet sepak bola Rory Delap pernah menekuni olahraga lain. Sebelum bermain bola, Rory Delap ternyata adalah seorang atlet lempar lembing, semacam tombak yang jadi olahraga resmi Olimpiade. Jadi gak aneh kalau Rory Delap punya kekuatan dan akurasi dalam melempar bola ke arah rekan-rekan satu timnya.

Bahkan ada hal unik lain di balik kisah throw in legendaris dari Rory Delap. Seorang mahasiswa program doktor di University Of Aberdeen membuat sebuah disertasi sepanjang 12.000 kata tentang kemampuan pemain tersebut. Foto disertasi yang diunggah ke media sosial ini pun mengundang berbagai reaksi dari warganet dan bahkan, Rory Delap pun ikut bereaksi atas karya ilmiah tersebut.




Skill unik apalagi yang menurut lo luput dari perhatian media dalam sepak bola?