Ini adalah alarm buat para rival Marc Marquez di sirkuit MotoGP 2023. Pembalap Repsol Honda ini dianggap masih sulit buat ditaklukkan.

banner-ads

Terutama buat tim Ducati. Dari musim sebelumnya, mereka menganggap Marquez berbahaya karena membuat jalannya balapan selalu ketat.

Baca Juga: 13 Fakta Alex Marquez Pembalap Gresini Racing di MotoGP 2023

Meski akhirnya juara, Ducati menyebut mempertahankan gelar di musim 2023 pasti gak gampang. Francesco Bagnaia dimita harus waspada.

"Sangat sulit untuk memenangkan gelar MotoGP karena kejuaraan dunia ini sangat, sangat kompetitif, baik dari segi pembalap maupun pabrikan," ujar Davide Tardozzi, Manajer Ducati Corse.

Pernyataan itu bukan isapan jempol belaka. Dalam catatan pembalap Ducati dikalahkan Marquez empat kali dalam lima tahun terakhir.

Andrea Dovizioso bahkan harus rela jadi runner-up tiga kali karena Marquez. Pembalap asal Spanyol itu menjadi juara pada 2017, 2018 sampai 2019.

"Saya pikir kami harus menunggu terlalu lama, karena menurut saya, kami memiliki peluang untuk memenangkan gelar beberapa tahun yang lalu."

Sejauh ini, Ducati percaya diri dengan timnya. Setelah itu mereka akan benar-benar fokus ke Marquez.

"Di satu sisi, ia (Marquez) adalah tembok. Karena Marquez adalah salah satu dari sedikit pembalap yang meninggalkan jejaknya," kata Tardozzi.

"Dalam beberapa dekade sejak Kejuaraan Dunia ada, hanya empat, lima atau enam pembalap yang berhasil melakukannya. Itulah mengapa ia (Marquez) menjadi masalah tambahan bagi kami."