Sejak awal, Marquez mendapatkan perlawanan ketat dari Miguel Oliveira, Jorge Martin dan Francesco Bagnaia. Marquez lalu ingin menyalip Jorge Martin, tapi dia menyenggolnya di lap kedua.
Baca Juga: Soal Marquez Buntu dan Karma ke Rossi
Marquez oleng ke kanan. Dia malah menabrak Oliveira. Kedua rider ini crash!
Oliveira bahkan sampai harus mendapatkan perawatan langsung di pinggir lintasan. Sementara itu, Jorge Martin melebar.
Francesco Bagnaia mendapatkan keuntungan dari momen ini. Dia mengambil alih pimpinan balap.
Rider Ducati ini semakin melesat. Francesco Bagnaia tak terbendung di Portugal. Dia ada di posisi paling depan hingga finish.
Francesco Bagnaia mencatatkan waktu 41 menit 25.401 detik. Hasil itu menjadikan dirinya rider pertama yang menjadi juara pada musim ini.
Di belakang Francesco Bagnaia ada Maverick Vinales. Rider Aprillia itu terpaut 0,687 detik. Setelah itu, ada juga rider Mooney VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi dengan selisih waktu 2.726 detik dari Francesco Bagnaia.
Untuk informasi seputar motoGP 2023 follow akun sosial media Bold Riders dan dapatkan kesempatan untuk menjadi VIP Guest di San Marino GP sekaligus berkunjung ke markas Gresini Racing pada September 2023.