Musim 2013/14 belum kelar, tapi Liverpool udah pesimistis aja nih. Sang pelatih, Brendan Rodgers yang bilang langsung.

banner-ads

Padahal catatan The Reds mengalami peningkatan dari tahun lalu. Musim kemarin, Steven Gerrard dkk finis di peringkat tujuh. Sementara sekarang mereka duduk di peringkat empat dan punya selisih enam poin dengan pemuncak klasemen, Arsenal. Lantas apa yang bikin Rodgers pesimistis?

"Saya tidak melihat bahwa kami merupakan pesaing utama untuk merebut juara," kata mantan bos Swansea kepada BBC Sport.

"Saya melihat pertandingan Manchester City melawan Chelsea pekan ini, dan pasukan yang mereka miliki telah dibangun untuk bertarung demi gelar juara," lanjutnya.

"Kami naik peringkat dari delapan ke peringkat tujuh tahun lalu, dan kami ingin membuat lompatan besar ke big four. Ini tidak berarti bahwa kami kekurangan ambisi, tapi ini adalah kenyataannya," pungkas Rodgers.