Setelah bergabung dengan Gresini Racing, Marc marquez sukses melakoni tes musim MotoGp 2024 di sirkuit Sepang Malaysia selama tiga hari. Marquez pun mengaku masih butuh waktu untuk mengenal tunggangannya.

banner-ads

Selama tiga hari, Marquez yang tahun ini didukung oleh Bold Riders melahap 173 lap. Berada di peringkat enam, ia pun mencatatkan waktu terbaiknya yaitu 1’57.270.

"Saya benar-benar melakukan banyak putaran dalam tiga hari ini, bahkan pada hari pertama ketika kami mengalami beberapa masalah - yang berhasil kami tangani dan selesaikan dengan brilian. Tujuannya adalah untuk memahami sepeda motor sebaik mungkin dan kami meningkat secara bertahap," ujar Marquez.

Baca Juga: Nih Penampilan Resmi Marc Marquez Bersama Gresini RacingĀ 

"Saya perlu menghilangkan 11 tahun kebiasaan pada sepeda motor lain dan itu akan memakan waktu, tetapi perkembangannya bagus dan kita harus senang dengan tes pertama ini di lintasan yang sebenarnya belum pernah saya miliki," lanjutnya.

Menurut pengamat sekaligus repoter MotoGP, Simon Crafar menilai si Baby Alien bisa saja lebih ngebut ketimbang ketimbang rider Ducati lainnya. Tapi Marquez sepertinya lebih memilih untuk menggunakan tes Sepang hanya untuk mengenal motor Ducati demi bisa menjinakkannya sebelum seri balapan perdana di Qatar nanti.

Sementara, pada tes Sepang, Alex berada di peringkat empat. Ia mencatatkan waktu lebih baik ketimbang sang kakak, yaitu 1’56.938. Ia pun merasa puas dengan Desmosedici 23.

"Hari demi hari kami berhasil memahami versi 2023 dari Desmosedici lebih dalam lagi, dan saya harus mengatakan bahwa, dibandingkan dengan bagaimana kami balapan di sini tahun lalu, kami melakukan banyak perubahan. Sepeda motor berbeda dalam hal distribusi berat, dan kami harus beradaptasi dengan itu - dengan hasil yang bagus, saya harus katakan. Ada cukup waktu untuk menemukan ritme dan melakukan beberapa simulasi balapan dan balapan sprint," jelas Alex.

Nih catatan waktu duo Marquez selama tes Sepang:

Alex Marquez

  • (Day1 best lap 1’58.542 – 50 laps)
  • (Day2 best lap 1’57.542 – 50 laps)
  • (Day3 best lap 1’56.938 – 49 laps)

Marc Marquez

  • (Day1 best lap 1’58.621 – 47 laps)
  • (Day2 best lap 1’58.118 – 72 laps)
  • (Day3 best lap 1’57.270 – 54 laps)

Untuk update seputar Gresini Racing dan MotoGP 2024 follow akun sosial media Bold Riders!