Pembalap Italia berusia 42 tahun itu saat ini membalap dengan Petronas SRT, setelah tim pabrikan Yamaha memilih untuk menggantikannya dengan Fabio Quartararo.
Rossi yang merupakan juara dunia MotoGP tujuh kali, sedang melalui momen tersulit dalam 26 tahun kariernya. Setelah sembilan balapan, hingga saat ini, ia berada di urutan ke-19 dalam klasemen dengan hanya 17 poin.
Baca Juga: Quartararo Sang Pengganti King Rossi
Sejak memulai proyek SRT ini, Rossi selalu menekankan bahwa dia akan mempertimbangkan untuk memperpanjang karirnya sebagai pembalap MotoGP jika hasilnya berjalan sesuai keinginannya.
"Saya selalu mengatakan bahwa keputusan saya akan tergantung pada hasil, akan sulit bagi saya untuk balapan tahun depan," katanya.
Sponsor utama tim VR46, Abdulaziz bin Abdullah Al Saud, pangeran Saudi, juga meminta Rossi untuk pindah ke tim tersebut.
"Akan luar biasa bagi saya jika Valentino Rossi bisa bersaing di tahun-tahun mendatang sebagai pembalap untuk Aramco Racing Team VR46 kami bersama saudaranya Luca Marini, yang sudah berkompetisi tahun ini di bawah sponsor merek kami," katanya.