Bolanews.com --- Striker tim nasional Belanda, Robin van Persie, memastikan akan memberikan kostumnya kepada Raphael Maitimo. Hal itu dikatakan pemain Manchester United tersebut saat mereka bertemu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (5/6) malam.
"Dia mengatakan, dia senang bertemu saya. Dia mau bertemu saya setelah pertandingan. Dia mau bertukar jersey," kata Maitimo, seperti dikutip dari Tribunnews.com.
Ini berarti beberapa pemain timnas Indonesia yang mengaku sebagai penggemar Van Persie, seperti Andik Vermansyah dan Boaz Solossa, harus siap menelan kekecewaan. Padahal, mereka punya keinginan bisa foto bersama top skor Premier League tersebut sekaligus meminta bertukar kostum.
Memang, Maitimo sudah mengenal sejumlah besar skuad Belanda yang akan melawan Indonesia dalam pertandingan persahabatan di GBK, Jumat (7/6). Pasalnya, pemain naturalisasi asal Belanda ini pernah setim dengan beberapa penggawa De Oranje.
Maitimo dan Van Persie sama-sama pernah pernah memperkuat tim U-17 Feyenoord. Sementara dengan Wesley Sneijder dan Arjen Robben, Maitimo pernah satu tim di timnas U-15 Belanda.