Marc Marquez berhasil meraih gelar ketujuhnya musim ini. Ia begitu memiliki peluang besar melewati rekor tujuh kali juara dunia milik Valentino Rossi, apalagi usianya masih 25 tahun.
Kesuksesan Marquez tentu saja akibat dari dukungan dari Repsol Honda yang selalu menyediakan motor yang pas dengan sang rider. Bos Repsol Honda, Alberto Puig pun mengakui hal tersebut.
Padahal, Puig menyebut RC213V memiliki banyak kekurangan. Namun karena kehebatan Marquez, hal tersebut selalu tidak terlihat.
"Saya memang sudah tahu dia seorang juara, seorang yang sangat cepat dan punya kemampuan besar untuk beradaptasi dengan segala macam situasi di motor," kata Puig kepada Motorsport.
Marquez memang seorang juara dunia, namun ia selalu mendengarkan saran orang lain. Hal tersebut jarang ditemukan dari rider lain.
Puig juga menyoroti perubahan-perubahan yang selalu dibuat Marquez setiap musimnya. Marquez terus berevolusi menjadi rider berkualitas.
"Dia selalu berevolusi secara konstan. Dia beradaptasi dengan sangat baik di segala situasi motor. Banyak orang tak melihat itu, pembalap yang menang balapan tak selalu didukung motor yang bagus," kata Puig.