Ada banyak perbedaan antara MotoGP dan World Superbike. Termasuk dari motor yang digunakan. Jika MotoGP memakai prototipe, WSBK memakai motor produksi masal.
Begitu yang dijelaskan oleh rider Loris Baz yang tahun ini membalap untuk WSBK. Menurutunya, walaupun menghabiskan biaya besar untuk membangun sebuah motor MotoGP, perbedaan dalam hal piranti elektronik rupanya tidak berbeda jauh.
Baz mengungkapkan keunggulan yang dimiliki Kawasaki. ECU merupakan kekuatan yang belum dimiliki tim manapun.
“Tetapi saya ingat betul bahwa elektronik adalah kekuatan mutlak Kawasaki. Saya sangat yakin elektronik Kawasaki dan Ducati berada pada atau bahkan lebih baik ketimbang MotoGP. Saya akan mengatakan elektronik mereka lebih baik daripada yang ada di MotoGP,” ungkapnya.
Sejak 2016, MotoGP memberlakukan regulasi penggunaan ECU yang dipasok Magneti Marelli. Tujuannya untuk membuat persaingan antar pabrikan menjadi setara.
“Ada pembatasan di MotoGP, tapi tidak di sini, anda bisa bekerja lebih baik dengan elektronik di sini,” tutur Baz.