SEA Games 2017 yang digelar di Malaysia sejak akhir pekan lalu sudah mempertemukan berbagai cabang olahraga. Tuan rumah masih memimpin papan klasemen sementara.

Mereka berada di posisi teratas dengan raihan 50 emas. Sepanjang hari kemarin, kontingen Malaysia berhasil mengumpulkan sepuluh emas.

Di tempat kedua ada Singapura dengan koleksi emas 27. Raihan itu sama besarnya dengan yang dikumpulkan Vietnam yang berada di posisi tiga.

Sementara tempat keempat dihuni Thailand yang berhasil mengumpulkan 17 emas. Indonesia berada di bawahnya dengan 15 emas, 17 perak dan 32 perunggu.

Kemarin, Indonesia berhasil memperoleh tambahan tiga medali emas, tiga medali perak, dan 10 medali perunggu. Satu dari tiga medali emas Indonesia pada hari ini berasal dari cabang olahraga senam. Adapun dua sisanya diperoleh karate.



Medali emas senam diraih oleh Rifda Irfanaluthfi. Dia memenangi nomor perlombaan balok keseimbangan putri.

Dari cabang olahraga karate, medali emas pertama diraih oleh Iwan Bidu Sirait yang tampil pada nomor kumite di bawah 55 kg putra. Adapun medali emas kedua berhasil diperoleh Cok Istri Agung Sanistya. Dia memenangi nomor kumite di bawah 61 kg putri.

Selain tiga emas itu, ada sumbangan perak dari senam artistik lewat Dwi Agus Prayoko, atletik lompat jangkit serta dari renang 100 meter gaya kupu-kupu putra.

Sementara tambahan perunggu dari senam artistik, karate, balap sepeda, boling, anggar, dan renang.

banner-ads