Bolanews.com --- Yunani memastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2014 setelah mengalahkan Pantai Gading di laga terakhir penyisihan Grup C, Rabu (25/6) dini hari WIB. Berkat gol larut Georgios Samaras dari titik putih menjadi penentu kemenangan Yunani.

banner-ads

Bermain di Estadio Castelao, Fortaleza, Pantai Gading memang sedikit lebih mendominasi jalannya pertandingan di paruh pertama. Akan tetapi, dari catatan statistik Yunani tampil lebih efektif dalam melakukan serangan.

Tiga dari empat percobaan Yunani ke gawang Pantai Gading tepat sasaran. Sementara itu, tidak ada satupun tembakan yang dilepaskan Didier Drogba cs. tepat sasaran.

Pada menit ke-12 cedera yang dialami Panagiotis membuat Andreas Samaris dipercaya untuk menjadi pengganti. Benar saja, Samaris tampil sebagai pembuka keunggulan Yunani di babak pertama.

Pada menit ke-42 Ismael Tiote melakukan kesalahan saat coba memberikan operan kepada Souleymane Bamba. Operan yang terlalu pelan langsung dipotong oleh Giorgios Samaras.

Setelah itu, Samaras langsung memberikan umpan kepada Samaris. Tanpa adanya penjagaan dari pemain bertahan membuat Samaris langsung berhadapan dengan kiper Boubacar Barry dan sanggup menaklukkannya. Hingga jeda gol Samaris memberikan keunggulan 1-0 untuk Yunani.

Babak kedua

Di 45 menit kedua Pantai Gading menambah daya gedor di lini depan dengan memasukkan Wilfried Bony menggantikan Ismael Tiote. Keputusan tersebut membuahkan hasil positif bagi Pantai Gading.

Ya, pada menit ke-74 Bony berhasil mencetak gol balasan. Bony mencetak gol balasan dan membuka peluang Pantai Gading lolos ke babak 16 besar memaksimalkan umpan dari Gervinho.

Pertandingan Yunani melawan Pantai Gading tampak akan berakhir imbang setelah 90 menit waktu normal skor tetap 1-1. Hasil tersebut berarti tiket babak 16 besar menjadi milik Didier Drogba cs. karena di saat bersamaan Jepang tidak bisa menang atas Kolombia.

Akan tetapi, tiba-tiba malapetaka dialami Pantai Gading pada masa tambahan waktu. Ya, Giovanni Sio dianggap melakukan pelanggaran terhadap Samaras di dalam kotak penalti.

Wasit pun memberikan hadiah tendangan penalti untuk Yunani. Samaras yang maju sebagai eksekutor pun tidak menyia-nyiakan peluang emas itu dan sukses mencetak gol.

Alhasil, Yunani pun menyudahi pertandingan dengan kemenangan 2-1 atas Pantai Gading. Yunani pun memastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2014 dengan status runner-up. Yunani akan menghadapi juara Grup D, Kosta Rika, untuk memperebutkan satu tempat di babak perempat final.

Susunan pemain

Pantai Gading: Boubacar Barry, Arthur Boka, Kolo Toure, Salomon Kalou, Ismael Tiote, Gervinho, Didier Drogba, Serge Aurier, Yaya Toure, Serey Die, Saoleymane Bamba.

Yunani: Orestis Karnezis (Panagiotis Glikos 24'), Ioannis Maniatis, Kostas Manolas, Giorgos Samaras, Panagiotis Kone (Andreas Samaris 12'), Georgios Karagounis, Dimitris Salpingidis, Vasileios Torosidis, Lazaros Christodoulopoulos, Sokratis Papastathopoulos, Jose Cholevas.