Gennaro Gattuso yang sebenarnya baru mengikat kontrak tiga musim di AC Milan tidurnya memang agak terusik belakangan ini lantaran rumor santer Antonio Conte.
Conte yang didepak Chelsea santer dilaporkan akan menggantikan Gattuso seiring Milan punya manajemen baru.
Nyaris dua minggu isu bukannya berhenti malah makin berembus kencang. Gattuso pun gusar dan angkat bicara.
"Para pemain selalu pegang ponsel mereka. Mereka memakai internet, membaca semuanya dan mereka berbicara kepada pemilik klub," ucap eks kapten Milan itu di eranya seperti dilansir Football Italia.
Bagi Gattuso rumor pergantian pelatih tak ubahnya seperti gosip transfer yang bikin pemain manapun nggak enak pikiran. Terlebih untuk pemain yang kena gosip akan dilego.
"Sampai bursa transfer ditutup, orang-orang akan selalu berbicara dan itu membuat suasana hati jadi sedikit buruk. Para penyerang khawatir bahwa pemain depan lain akan masuk, gelandang khawatir gelandang lain akan datang," analogi Gattuso.
“Bahkan dari sudut pandang saya, saya membaca setiap hari bahwa posisi saya di bawah ancaman. Ketenangan harus memberi Anda keinginan untuk bekerja demi profesionalisme," lugas Gattuso.
Meski gusar dan agak muak, Gattuso cuma ingin tenang. Masa depannya memang hanya bisa dibuktikan dengan kinerja ke depan.
Toh sebelum rumor Conte, Gattuso juga pernah dihajar isu Carlo Ancelotti kembali ke Milan. Nyatanya itu tak terbukti dan Don Carletto malah menangani tim rival, Napoli.