Baru-baru ini, Presiden Joko Widodo mendatangi Sirkuit Sentul. Ia mewacanakan membuat sirkuit kelas terbaik untuk menyambut MotoGP.
Wacana tersebut memang sudah sejak musim lalu mencuat. Bos Dorna, Carmelo Ezpeleta pun mengaku tak menutup kemungkinan untuk menambah jumlah seri MotoGP dari 19 menjadi 21.
Tak cuma Indonesia, Ezpeleta juga mengatakan sudah banyak yang antre untuk menjadi tuan rumah. Sirkuit Jakabaring Palembang sudah diajukan kepada Dorna tahun lalu. Meski mereka lebih memilih Sirkuit Buriram di Thailand untuk tuan rumah baru MotoGP 2018.
"Indonesia, Meksiko, China, India, Kazakhstan, Hungaria, dan Brasil adalah negara yang mendaftar untuk menjadi tuan rumah MotoGP," ujar Ezpeleta.
Ezpeleta mengatakan sejauh ini pihaknya tak mau memikirkan masalah itu dulu. Ia lebih baik membahas musim MotoGP 2018 yang disebut bakal semakin menarik.
"Namun, sebelum memikirkan tentang itu, lebih baik pikirkan tentang MotoGP 2018. Saya memprediksi musim ini bakal berjalan lebih menarik," sambungnya.