Diego Godin cukup semusim saja membela Inter Milan. Ia rupanya dilepas setelah meneken kontrak tipis di Giuseppe Meazza.
Inter melepas bek veteran Uruguay itu ke tim Serie A lainnya, Cagliari dengan durasi kontrak sampai dengan Juni 2023 di Rossoblu.
"Bek asal Uruguay tersebut sudah meneken kesepakatan yang akan mengikatnya dengan tim sampai 30 Juni 2023," bunyi pernyataan Cagliari.
Dilepasnya eks Atletico Madrid itu oleh Inter memang karena perkara kontrak tipis. Inter asuhan Antonio Conte tetap percaya penuh ketika pilar itu datang ke skuat.
Hasilnya, Godin tetap rutin menjadi pilihan utama di jantung pertahanan tim La Beneamata.
Yang menarik, Cagliari tak menjadikan Godin nama terakhir yang merapat dari kubu Inter. Ada bekas anak didikannya, Radja Nainggolan yang juga segera menyusul.
Dipercaya Nainggolan memang akan menyusul Godin. Cagliari adalah tim di mana pemain Belgia berdarah Batak itu melejit namanya sebelum dibeli AS Roma.