Kabarnya pemerintah kota Milan dalam waktu dekat bakal mengumumkan tahap-tahap pembangunan yang bakal dilaksanakan. Dari rencana itu, stadion baru ini bakal diresmikan pada tahun 2023-2024 mendatang.
Biaya pembangunan stadion baru ini dianggarkan sebesar 600 juta euro atau kalo dirupiahkan mencapai 9,6 triliun rupiah. Sayangnya pembangunan stadion baru ini juga memunculkan kesepakatan untuk merobohkan Stadion San Siro setelah pembangunan stadion baru rampung.
Hal tersebut dilakukan supaya lebih efisien dan praktis, karena jarak kedua stadion nantinya akan sangat berdekatan. Untuk nama stadion baru itu sendiri nanti akan tergantung kepada pihak sponsor.
Wah, sayang banget ya, Bro! Salah satu stadion dengan sejuta sejarah di sepakbola Italia harus dirunuthin. Kalo lo setuju gak?